8 Makanan Yang Dapat Menjadi Pelindung Kulit
Teman-teman tau tidak kalau salah satu fungsi makanan dapat menjadi
pelindung kulit, berikut adalah nama beberapa makanan yang bermanfaat kepada
perlindungan kulit guna terlindung dari sinar matahari yang dapat merusak.
Tanaman menghasilkan antioksidan yang tinggi dalam jaringan mereka sendiri
untuk melindungi sel-sel tubuh dari kehancuran dini, seperti paparan sinar
matahari, panas, udara, kelembabab dan waktu juga.
Bila kita mengkonsumsi banyak makanan yang
mengandung antioksidan, dimana secara alami akan memberikan perlindungan
terhadap sel-sel tubuh kita, termasuk sel kulit. Dengan memakan, makanan
tertentu terutama yang berwarna cerah sebenarnya akan membantu untuk mengurangi
kerusakan pada sel kulit kita akibat paparan sinar UVA dan UVB dari sinar
matahari. Ingin tahu jenis makanan yang melindungi tubuh kita dari sinar
matahari? Ini ada beberapa macam makanannya.
- Paprika Berwarna
Paprika yang berwarna merah, kuning, hijau dan orange terlihat begitu indah ini, mengandung antioksidan yang tingi dan menjadi vitamin A dalam tubuh serta membantu melindungi sel-sel kulit dengan menghambat kerusakan lapisan lemak tipis yang mengelilingi sel kulit kita.
- Labu Kuning
Labu kuning memiliki warna cerah dan menjadi pelindung kulit jika rutin mengkonsumsinya. Selain pelindung, labu kuning ini dapat mempertahankan kulit dari penuaan dan juga sinar matahari.
- Tomat Merah
Antioksidan alami yang dimiliki tomat merah ini akan memberikan perlindungan bagi kelenjar prostat, membantu mengurangi penyakit kanker, dan buah merah yang cerah ini dapat melindungi kulit kita dari sinar matahari yang jahat.
- Semangka
Sama dengan makanan-makanan yang diatas, semangka memiliki antioksidan yang tinggi. Semangka dapat melindungi tubuh khususnya mendinginkan sel-sel kulit kita.
- Teh Hijau
Fungsi Teh hijau jika dikonsumsi secara rutin setiap hari akan meningkatkan fungsi peredaran darah yang baik, mendukung sistem kekebalan tubuh, mendetoksifikasi tubuh, membantung menjaga berat badan, dan juga membantu melindungi sel-sel kulit dari paparan sinar UVA dan UVB.
- Coklat
Coklat banyak sekali mengandung 712 senyawa, seperti antioksidan dan pelindung kulit. Serta di dalam coklat mengandung senyawa flavanol yang banyak keuntungan bagi tubuh, diantaranya bisa meningkatkan kesehatan jantung, menghindari dari stroke, tekanan darah tinggi, meningkatkan sirkulasi darah ke otak agar lebih lancar dan menjaga keremajaan kulit serta melindungi sel-sel kulit dari debu dan sinar matahari.
- Buah Berry
Buah berry banyak jenisnya, diantaranya blueberry, acaiberry, blackberry, elderberry, dan blackcurrant. Semuanya memiliki kesamaan, jenis buah ini kaya akan warna ungu yang dikenal sebagai anthocyanin yang mendukung sistem kardiovaskular yang sehat, dapat mencegah kanker, dan menjaga sistem kekebalan tubuh. Buah jenis berry ini juga banyak mengandung antioksidan yang membantu melawan kerusakan sel dan penuaan dini akibat radikal bebas dan terpaan sinar matahari pada kulit.
- Minyak Ikan
Omega 3 dan asam lemak telah terbukti mampu memberikan perlindungan yang sangat baik untuk jantung dan juga memberikan perlindungan pada kulit. Anda dapat mengambil suplemen omega 3 dan asam lemak yang berasal dari minyak ikan. Minyak ikan sudah diuji memberikan perlindungan pada tubuh dari sinar matahari dan juga membantu dalam perkembangan otak anak-anak.
Nah gimana infonya teman-teman menarik bukan lain kali saya
akan membahas lagi makanan-makanan lain yang bermanfaat bagi tubuh kita jadi,
jangan lupa untuk sering mampir ya ke blog saya,semoga bermanfaat.
Terima kasih dan Wassalam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar